Berita / Pengumuman Terkini

 

Di halaman ini merupakan kegiatan terkini seputar Pengadilan Negeri Samarinda

Articles in Category: Berita

Pelantikan Pejabat Fungsional dan Pejabat Struktural PN. Samarinda

on Selasa, 29 Jun 2021. Posted in Berita

 

Samarinda, Selasa 29 Juni 2021 Pukul 09.00 Wita Bertempat diruang sidang Utama PN. Samarinda Kelas 1A dilaksanakan Pengambilan Sumpah Jabatan, yang melantik langsung oleh Bapak Hongkun Otoh, SH., MH. Ketua Pengadilan Negeri/HI/Tipikor Samarinda Kelas 1A yaitu:

 

1. Muchtolip, SH. Sebagai Panitera Muda Pidana PN. Samarinda

2. Raden Didi Budi Harjo, SH. Sebagai Panmud Tipikor PN. Samarinda

3. Dwi Febry Herwanti, SH. Sebagai Panmud Hukum PN. Samarinda

4. Heru Dwi Cahyadi, SE. Sebagai Kasub Bagian Umum dan Keuangan PN. Samarinda

5.  Aprijal Kurniawan, SH. Sebagai Jurusita PN. Samarinda

Dalam acara tersebut 2 (dua) orang saksi Sekretaris dan Panmud Perdata serta Rohaniwan dan penandatanganan Berita Acara Sumpah Jabatan kemudian Pembacaan dan Penandatanganan Pakta Integritas oleh Pejabat yang dilantik.

Demikian Acara Pelantikan dilaksanakan penuh hikmat dan tetap menjaga Protokol kesehatan 4M.

 

 

 

 

Acara Pengantar Alih Tugas Pada Pengadilan Negeri Samarinda Kelas IA

on Selasa, 22 June 2021. Posted in Berita

 

 

Samarinda, Senin 21 Juni 2021 bertempat diruang sidang Tipikor Pengadilan Negeri Samarinda Kelas 1A, dilaksanakan acara perpisahan 2 (dua) orang Hakim dan 2 (dua) orang Kepaniteraan pada Pengadilan Negeri Samarinda Kelas 1A yaitu:

 

 

    1. Bapak Edy Toto Purba, SH.,MH. Sebagai Hakim PN. Tangerang

 

    2.   Ibu Hasrawati Yunus, SH.,MH. Sebagai Wakil Ketua PN. Sengkang

 

    3.   Ibu Lis Suriyani, SH. Sebagai Panitera PN. Bontang

 

    4.  Bapak Khalid, SH. Sebagai Panitera Muda Hukum PN. Balikpapan

 

 

Acara ini dihadiri Ketua PN. Samarinda, Wakil Ketua, Para Hakim Karier, Hakim AdHoc Tipikor, Hakim Adhoc PHI, Panitera, Sekretaris, Karyawan Karyawati beserta honorer PN. Samarinda Kelas 1A.

Dilanjut Pesan dan Kesan dari 4 (empat) Pejabat yang promosi mutasi alih tugas dilanjut pemberian cendramata diakhiri foto bersama, acara berjalan penuh hikmat dan lancar walaupun suasana pandemi covid-19 dengan tetap dijaga Protokol kesehatan 4 M (Memakai masker, Mencuci tangan, Menjaga jarak, dan Menjauhi kerumunan).