Berita / Pengumuman Terkini

 

Di halaman ini merupakan kegiatan terkini seputar Pengadilan Negeri Samarinda

Articles in Category: Berita

Desk Evaluasi Zona Integritas WBK Menuju WBBM Pengadilan Negeri Samarinda Kelas 1A

on Kamis, 12 November 2020. Posted in Berita

 

Samarinda – Kamis, 12 November 2020, KEMENPAN RB (Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi) melaksanakan Desk Evaluasi Pembangunan Zona Integritas menuju WBBM (Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani) pada Pengadilan Negeri Samarinda. Pelaksanaan Desk Evaluasi ini dilakukan secara virtual melalui zoom meeting. Ketua Pengadilan Negeri Samarinda bersama jajaran pimpinan dan koordinator 6 area Pembangunan dan KPK ikut juga sebagai evaluator untuk Pengadilan Negeri Samarinda.

 

Desk Evaluasi yang dilakukan di ruang rapat Ketua Pengadilan Negeri Samarinda meliputi pemaparan pembangunan Zona Integritas serta diskusi (tanya jawab). Bapak Hongkun Otoh, S.H., M.H. Sebagai pucuk pimpinan Ketua Pengadilan Negeri Samarinda menjelaskan progres report Pembangunan Zona Integritas setelah mendapatkan predikat Wilayah Bebas dari Korupsi menuju Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani tahun 2020 ini. Perkembangan 6 area dalam Zona Integritas juga dibahas dalam penilaian oleh KEMENPAN RB.

 

Semoga Pengadilan Negeri Samarinda dapat terus melakukan pembangunan Zona Integritas guna meningkatkan kualitas stakeholder sehingga terwujud pelayanan publik yang lebih baik.

 

Upacara Hari Pahlawan Tahun 2020

on Selasa, 10 November 2020. Posted in Berita

Samarinda, 10 November 2020 bertempat di halaman gedung Pengadilan Negeri Samarinda Kelas 1A, diadakan Upacara Hari Pahlawan dengan Tema “Pahlawan Sepanjang Masa” , yang diikutin seluruh Hakim Karier, Hakim Adhoc PHI dan Hakim Adhoc Tipikor, Panitera, Sekretaris, Pejabat Fungsional-Struktur, Pegawai, Calon Hakim dan seluruh Honorer.

 

Dalam upacara tersebut di Pimpin oleh Bapak Agung Sulistiyono, S.H., S.Sos., M.Hum. Wakil Ketua Pengadilan Negeri Samarinda Kelas 1A, dengan acara diawali dengan Pengibaran Bendera Merah Putih, Pembacaan Pancasila, Pembacaan Pembukaan UUD 1945 dan Pembacaan pesan-pesan Pahlawan dan amanat membacakan pidato dari Mensos RI yang dibacakan langsung Pemimpin Upacara oleh WKPN dan diakhiri dengan Pembacaan Doa.

 

Walau suasana Pandemic Covid-19 Acara berjalan dengan baik dan lancar serta penuh hikmat.