PN Samarinda Meraih Penghargaan Web dari KI Kaltim Award ke-2
Samarinda - Kamis ( 7/11/2019) Komisi Informasi Provinsi Kalimantan Timur menyerahkan trophy penghargaan dalam acara Penghargaan Web Awards Badan Publik se-Kaltim kepada Humas Pengadilan Negeri/HI/Tipikor Samarinda kelas IA Bapak Ir.Abdul Rahman Karim,SH. Dalam acara ini PN Samarinda meraih Peringkat kedua dalam kategori Website Kantor Pengadilan. Peringkat Pertama diraih oleh Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara Kalimantan Timur, sedangkan peringkat ketiga diraih oleh Pengadilan Agama Tanjung Redeb kabupaten Redeb.
Dalam Acara Penghargaan ini Komisi Informasi memonitoring 1.700 badan publik dan hanya 361 badan publik yang memiliki website , dan dari hasil monitoring tersebut ada 41 website yang mendapat awards terbagi dalam 14 kategori. Selain memonitoring website kantor pengadilan komisi Informasi juga memonitoring website badan publik lain diantaranya :
- 15 web OPD Pemkab/Pemkot,
- 32 web OPD Pemprov kaltim,
- 9 web BUMD/Perusda se Kaltim,
- 8 web BLUD se Kaltim,
- 7 web Perguruan Tinggi negeri,
- 20 web kantor Pengadilan,
- 18 web KPU/Bawaslu,
- 5 web BUMN dan 11 web Instansi Vertikal,
- 6 web kantor DPRD sekaltim,
- 25 web BP Non Pemerintah.