Berita / Pengumuman Terkini

 

Di halaman ini merupakan kegiatan terkini seputar Pengadilan Negeri Samarinda

Upacara Peringatan Hari Pahlawan Ke-73 Tahun 2018

on Selasa, 13 November 2018. Posted in Berita

Samarinda - Bertempat di lapangan kantor Pengadilan Negeri/HI/Tipikor , pagi ini Senin (12/11/2018) tepat pukul 08.00 WIB seluruh pegawai PN/HI/TIPIKOR Samarinda Kelas IA secara khidmat mengikuti jalannya upacara peringatan Hari Pahlawan ke 73. KPN Abdul Halim Amran,S.H.M.H. bertugas sebagai Inspektur Upacara dalam upacara ini.

Upacara peringatan Hari Pahlawan diawali dengan pengibaran bendera sang saka merah putih  diiringi menyanyikan lagu Indonesia Raya. Selanjutnya Inspektur Upacara membacakan teks Pancasila yang diikuti oleh seluruh peserta upacara dan dilanjutkan pembacaan UUD 1945 oleh petugas.  Seluruh petugas Upacara peringatan Hari Pahlawan ke-73 tahun ini dilaksanakan oleh Para Calon Hakim Angkatan VIII tahun 20017.

Sudah 73 tahun dari sejarah pertempuran mempertahankan kemerdekaan adalah merupakan sejarah hari pahlawan yang tidak boleh hilang dari ingatan kita sebagai penerus-penerus perjuangan para pahlawan dalam mempertahankan proklamasi kemerdekaan 17 Agustus 1945 yang lampau.Peringatan Hari Pahlawan pada hakekatnya merupakan salah satu bentuk penghargaan atas jasa dan pengorbanan para pahlawan dan pejuang yang telah mengabdikan hidupnya demi berdiri dan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Mari kita meniru semangat juang para pahlawan yang telah gugur dengan berkontribusi terhadap perkembangan bangsa Indonesia.