Berita / Pengumuman Terkini

 

Di halaman ini merupakan kegiatan terkini seputar Pengadilan Negeri Samarinda

Articles in Category: Berita

Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-90 PN/HI/TIPIKOR Samarinda

on Selasa, 30 Oktober 2018. Posted in Berita

      Samarinda -  Memperingati Hari Sumpah Pemuda ke- 90, Pengadilan Negeri/HI/TIPIKOR Samarinda melaksanakan Apel di Halaman Kantor Gedung Tipikor PN Samarinda. Sesuai dengan SEMA Mahkamah Agung RI nomor 1325/SEK/HM.01.2/10/2018 tentang Penyelenggaranaan Hari Sumpah Pemuda ke 90 Tahun 2018 , upacara ini mengangkat tema "Bangun Pemuda Satukan Indonesia"  dipimpin oleh KPN Bapak Abdul Halim Amran,SH.MH.

      Pada peringatan upacara ini diikuti oleh seluruh Hakim, Panitera, Sekretaris, seluruh Panitera Muda dan Panitera Pengganti, seluruh Ka.Sub.Bagian, karyawan/karyawati, serta Calon Hakim Angkatan VIII Tahun 2017.

      Mengingat 28 Oktober sebagai Hari Sumpah Pemuda berarti mengingat semangat kaum muda di masa lampau. Dalam upaya meraih kemerdekaan, para pemuda dari berbagai daerah berkumpul untuk mengadakan kongres yang  bertujuan untuk  menyatukan Pemuda- pemuda dalam satu payung organisasi. Maka terbentuklah Kongres Pemuda,  pertama  terselenggara pada 1926 dan kedua diselenggarakan pada 27-28 Oktober 1928. Semangat mereka untuk berkumpul membahas perjuangan kemerdekaan tak tergerus meskipun harus menempuh perjalanan jauh. Ada yang dari Sunda, Sumatra, dan Ambon hingga pada ahirnya melahirkan keputusan yang kemudian disebut Sumpah Pemuda. Istilah Sumpah Pemuda muncul karena hasil Kongres yang bersejarah tersebut mempunyai semangat persatuan. Dari kongres ini kita bisa melihat semangat para pemuda untuk melakukan perubahan bagi bangsanya dengan membebaskan diri dari belenggu penjajahan.

 

Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2018

on Senin, 01 October 2018. Posted in Berita

Samarinda - memperingati peristiwa 30 September - 1 Oktober 1965 yang dikenal bangsa sebagai Hari Kesaktian Pancasila , Pengadilan Negeri/HI/TIPIKOR Samarinda Kelas IA melaksanakan upacara di halaman depan Kantor Pengadilan Negeri Samarinda pada hari Senin (1/10/2018).  

Upacara di pimpin oleh Wakil Ketua PN Hongkun Otoh,SH.MH sebagai pembina upacara diikuti oleh seluruh Hakim, Pejabat struktural maupun fungsional, seluruh karyawan/ti, hingga Siswa dan siswi yang sedang menjalankan praktek kerja lapangan. Upacara Hari Kesaktian Pancasila tersebut bertemakan "Pancasila sebagai Landasan Kerja Mencapai Prestasi Bangsa"

Pelaksanaan upacara diawali dengan laporan komandan upacara setelah itu dilanjutkan dengan pembacaan teks Pancasila yang diikuti oleh seluruh peserta upacara, dilanjutkan dengan pembacaan naskah ikrar kesetiaan pancasila,  UUD 1945 kemudian ditutup dengan pembacaan do'a.